Search
Close this search box.

7 Rekomendasi Mobil Travelling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga

Ingin liburan bersama keluarga? Anda bisa menggunakan mobil yang cocok untuk traveling. Kebanyakan orang akan memilih mobil travelling karena dapat memuat banyak penumpang dan memiliki ketahanan yang kuat. Selain itu, kebanyakan mobil jenis ini juga hemat bahan bakar, sehingga akan cocok digunakan untuk traveling.

7 Rekomendasi Mobil Traveling Untuk Keluarga

Traveling bersama keluarga adalah kegiatan yang menyenangkan, namun sebelum melakukan travelling Anda juga harus melakukan budgeting wisata untuk meminimalisir pengeluaran. Selain itu penting juga untuk mengetahui tipe mobil yang akan Anda gunakan bersama keluarga, berikut adalah mobil-mobil yang cocok untuk travelling bersama keluarga.

1. Mobil Hyundai Satria

7 Rekomendasi Mobil Traveling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga
Mobil Hyundai Satria. Sumber: Istockphoto.com

Mobil yang pertama adalah mobil Hyundai Satria, mobil buatan negara Korea ini merupakan mobil yang cocok untuk travelling. Mobil ini memiliki kapasitas 2 kapasitas seater, yaitu 7 seater dan 9 seater. Kisaran harga mobil Hyundai Satria ini adalah Rp.800 juta- 1 Miliar, tergantung dari tipe mobil tersebut.

Mobil ini juga memiliki kabin yang luas dan terbuka, jadi para penumpang tidak perlu mengorbankan kenyamanan untuk barang bawaan yang akan dibawa. Selain itu, kabin ini memiliki teknologi yang tinggi karena di dalam kabin terdapat kontrol suhu, audio dan sistem navigasi yang mudah jika Anda bertemu dengan medan perjalanan yang berbeda.

Mobil Hyundai Satria in tergolong mobil travelling yang mewah, hal ini didukung dengan desain yang cukup unik, khususnya pada eksterior bagian depan yang membuat mobil ini memiliki desain yang tidak kaku dan menjadi terlihat mewah. 

2. Mobil Hyundai H1

7 Rekomendasi Mobil Traveling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga
Mobil Hyundai H1. Sumber: Istockphoto.com

Mobil Hyundai H1 memiliki kapasitas sebanyak 10-12 orang dan mobil ini juga dilengkapi fitur yang menjanjikan keamanan dan kenyaman, sehingga Anda akan selalu merasa tenang saat melakukan perjalanan jauh. Hyundai H1 juga memiliki mesin yang tangguh dan cocok menghadapi rute jalan yang berat.

Mobil ini memiliki fitur kenyaman untuk supir, karena terdapat pengaturan stir yang dapat diposisikan sesuai dengan kenyaman pengendara. Fitur kenyaman lainnya dapat dilihat dari sistem suspensi yang empuk, interior yang luas dan desain eksterior yang modern. Selain itu ada fitur keamanan seperti pengaman anak, pengereman ABS hingga alarm anti maling. 

3. Mobil Mercedes V Class

7 Rekomendasi Mobil Traveling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga
Mobil Mercedes V Class. Sumber: Istockphoto.com

Mobil travelling yang selanjutnya adalah mobil Mercedes V Class. Mobil yang satu ini sangat cocok untuk travelling bersama keluarga. Mobil ini memiliki ruang yang luas, sehingga dapat memuat banyak orang dan juga barang bawaan Anda. Harga mobil ini berkisar Rp. 1,5 milyar.

Mercedes V Class ini memiliki desain yang praktis dan elegan, sehingga membuat mobil ini tetap terlihat mewah karena memiliki interior yang berkualitas. Di dalam mobil ini juga terdapat cool box untuk menyimpan makan atau minuman. Selain itu, mobil ini memiliki memiliki pencahayaan yang digunakan pada malam hari dan dapat memberikan atmosfer untuk menenangkan.

Mercedes V Class ini juga memiliki sistem sistem multimedia dan navigasi yang sangat inovatif. Dan yang paling penting, mobil ini dilengkapi dengan fitur keselamatan seperti sistem pengereman anti-lock, airbag, dan sistem keamanan aktif. Adapun fitur pendukung lainnya seperti kursi yang dapat disesuaikan dan kontrol suhu.

4. Mobil Toyota Hiace 

7 Rekomendasi Mobil Traveling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga
Mobil Toyota Hiace. Sumber: Istockphoto.com

Mobil yang satu ini sering digunakan oleh kalangan pebisnis mobil travel. Mobil Toyota Hiace ini memiliki kapasitas ruang yang cukup luas, dari ukuran tersebut kenyaman Anda sudah terjamin. Mobil ini memiliki 16 kursi untuk menampung penumpang. Dan mobil ini juga sudah dilengkapi mesin yang kuat, sehingga cocok untuk dibawa jarak jauh.

5. Mobil Suzuki Elf Microbus

Mobil Suzuki Elf Microbus ini juga sering digunakan oleh pebisnis mobil travel. Mobil ini juga memiliki 19 seater. Mobil ini juga dilengkapi dengan mesin penyejuk, tidak hanya itu mobil ini juga dilengkapi dengan pemutar audio serta radio. Mobil ini dibanderol dengan harga Rp. 300 juta.

Dan yang paling penting, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan suspensi tipe leaf yang akan membuat Anda tetap nyaman bila melewati jalan yang tidak rata. Selain itu mobil tipe ini dilengkapi dengan mesin 4JB1-TC yang cocok digunakan untuk berkendara jauh bersama keluarga Anda.

6. Mobil Ford Galaxy

7 Rekomendasi Mobil Traveling Yang Cocok Untuk Liburan Keluarga
Mobil Ford Galaxy. Sumber: Istockphoto.com

Mobil Ford Galaxy juga cocok untuk digunakan travelling bersama keluarga. Mobil ini memiliki fitur kursi yang sudah dilengkapi pijat otomatis, yang mana hal tersebut dapat membuat Anda tetap segar dan nyaman selama perjalanan. 

Mobil Ford Galaxy ini memiliki bagasi yang luas dan canggih, Anda hanya perlu meletakkan kaki di bawah bumper belakang dan pintu bagasi pun akan terbuka dengan sendirinya. Selain itu, mobil ini sangat hemat bahan bakar loh.

7. Mobil BMW 2 Series Grand Tourer

Mobil dengan brand yang satu ini tidak perlu lagi diragukan, karena brand mobil salah satu brand mobil tertua yang ada di dunia. Selain terkenal dengan mobil sport mewah, mobil BMW ini juga memiliki mobil travelling, salah satunya adalah mobil BMW 2 Series Grand Tourer. Mobil ini dapat menampung 6 sampai 8 orang.

Mobil ini juga dilengkapi dengan jok yang luas dan bisa diatur sesuai keinginan Anda, sehingga Anda bisa mendapatkan kenyamanan. Mobil ini memiliki 5 pintu yang mana memudahkan penumpang untuk masuk. Mobil ini juga berkapasitas 1.5 liter dan juga sudah dilengkapi dengan turbo charger. Harga mobil BMW 2 Series Grand Tourer berkisar antara Rp. 700 juta.

Apapun pilihan mobil travelilling Anda, pastikan untuk selalu melakukan perawatan yang memadai, mengingat peruntukkannya yang memang untuk keperluan dengan jarak tempuh jauh. Selalu lakukan service rutin di service mobil terpercaya.

Itu dia informasi tentang 7 rekomendasi mobil traveling yang cocok untuk keluarga. Masing-masing mobil memiliki kapasitas dan fitur yang berbeda-beda. Penting bagi Anda untuk memutuskan akan membeli mobil atau akan menyewa mobil, jika Anda ingin menyewa mobil Anda bisa menyimak tips memilih rental mobil berikut. Jadi jangan ragu untuk memilih salah satu mobil tersebut ya!

Tinggalkan komentar