Wisata menjadi pilihan bagi manusia. Baik untuk melepas penat atau cara untuk berkumpul bersama keluarga. Dengan melakukan wisata manusia akan kembali mendapatkan keceriaan, fresh dan semangat. Terlebih jika saat berwisata anda mengetahui tips budgeting wisata, berwisata pun tetap bisa jalan meskipun uang pas-pasan.
Walaupun sebetulnya jika memiliki agenda berwisata bisa menabung, namun tentunya perlu proses yang cukup lama. Jika berwisata dilakukan bersama banyak anggota keluarga, menabung serta menunggu waktu luang bersama lebih baik. Namun kadang kala keinginan berwisata muncul tiba-tiba, terlebih saat merasa stress atau banyak beban.
Jika seperti itu yang seringkali terjadi, maka anda benar-benar harus memiliki tips budgeting tersendiri. Apalagi jika anda masih dalam masa menempuh pendidikan seperti kuliah. Saat tugas begitu membebani kadang anda perlu refresh sejenak bukan? Dan berwisata menjadi salah satu alternatifnya.
Secara umum tips melakukan budgeting memang dibutuhkan. Baik untuk keadaan darurat atau untuk waktu yang telah direncanakan. Sehingga dalam melakukan wisata tidak terjadi pembengkakan pengeluaran yang bisa membuat stress setelah merasa senang.
Tips Budgeting Wisata
Dan bagi anda yang belum memiliki tips khusus melakukan budgeting, berikut adalah beberapa tips budgeting wisata yang bisa anda jadikan bahan pertimbangan :
1. Wisata Terdekat
Hal pertama yang perlu anda lakukan adalah mengetahui destinasi wisata terdekat dari tempat tinggal anda. Misalkan tempat tinggal anda berada di daerah rumah subsidi Serang, mengetahui destinasi wisata terdekat dari sana akan jauh lebih baik.
Dengan mengetahui destinasi yang ada tersebut anda dapat memetakan mana yang bisa anda kunjungi lebih cepat. Selain itu anda juga bisa mengetahui destinasi seperti apa yang ditawarkan. Jika sewaktu-waktu anda merasa bosan dan ingin melakukan wisata, anda bisa memilih dari apa yang telah anda petakan.
Memiliki uang yang tidak banyak tidak akan menjadi masalah jika demikian. Dengan mengunjungi tempat wisata terdekat maka pengeluaran pasti tidak akan begitu banyak. Terlebih jika ditempuh dengan menggunakan kendaraan pribadi serta makanan juga disiapkan dari rumah.
2. Wisata Religi
Bagi anda yang beragama muslim, saat ini wisata religi menjadi salah satu pilihan yang bisa dilakukan. Wisata religi meskipun bisa dilakukan di Masjid yang bernilai sejarah, bisa juga dilakukan dengan tadabur alam.
Sehingga anda cukup mengetahui lokasi alam yang indah di sekitar rumah anda. Kemudian anda bisa mengunjunginya. Alam yang begitu indah dan asri akan membuat anda rileks kembali. Apalagi anda melakukan perenungan terhadap indahnya alam yang dihamparkan oleh sang pencipta tersebut.
3. Hindari Musim Liburan
Kemudian jika ingin melakukan wisata yang cukup jauh dari tempat tinggal, anda bisa melakukannya saat diluar musim liburan. Musim liburan seperti hari raya, awal tahun dan tanggal merah yang lainnya pasti berpengaruh pada orang yang berliburan. Karena hari libur orang yang berwisata tentu akan semakin banyak.
Selain hal itu tentunya saat waktu liburan akan berpengaruh terhadap harga penginapan. Penginapan akan semakin mahal. Selain itu tentunya pemesan juga lebih banyak daripada hari biasa. Nah apa anda tertarik berwisata di luar hari libur?
4. Tentukan Destinasi Wisata
Menentukan destinasi wisata lebih baik saat ingin melakukan wisata. Sehingga arah perjalanan akan fokus tanpa berkunjung ke destinasi yang lain. Dengan demikian akomodasi biaya juga bisa direncakan sehingga tidak keluar dana dadakan.
Contohnya jika anda sedang berwisata ke daerah Lombok. Anda bisa melakukan list terlebih dahulu dengan mencari informasi secara online. Anda bisa membaca review yang ada. Terlebih di Lombok ada banyak destinasi wisata seperti Bukit Batu Idung, Kebun Kopi Senaru atau Pantai Tebing Lombok.
5. Nikmati Kuliner Lokal
Hal yang bisa anda lakukan untuk melakukan penghematan pengeluaran saat berwisata adalah menikmati kuliner lokal. Selain memiliki harga yang lebih terjangkau, dengan membeli kuliner lokal anda telah membantu menghidupkan usaha orang asli tempat yang dikunjungi. Walaupun sekarang ada tempat makan modern seperti cafe di Lombok, kuliner lokal biasanya juga turut disediakan.
Kuliner lokal tentunya selain memiliki sensasi rasa khas suatu daerah, juga akan memberikan kesan tersendiri kepada penikmatnya. Dan yang paling penting, kuliner lokal adalah bentuk ekspresi rasa dari penduduk sekitar yang diwujudkan dalam bentuk kuliner. Menarik bukan untuk dicicipi?
6. Pilih Penginapan Yang Tepat
Penginapan menjadi hal yang tidak bisa dihindarkan saat anda melakukan wisata ke tempat yang cukup jauh. Dengan memiliki tempat menginap, tentunya memberikan ketenangan bagi wisatawan. Jika sudah tenang tentu berwisata akan semakin memberikan rasa senang dan menambah kepuasan.
Penginapan saat ini semakin menjamur. Dari homestay sampai hotel bisa anda nikmati. Bahkan banyak diantaranya yang telah memiliki Kerjasama dengan platform perjalanan wisata. Dengan demikian pastinya akan menambah kemudahan bagi anda dalam melakukan budgeting bukan?
Dalam memilih penginapan ada baiknya jika anda memilih homestay. Hal tersebut bukanlah tidak berdasar. Dengan memilih penginapan yang dimiliki warga lokal, anda akan memiliki kesempatan untuk berbaur. Sehingga anda dapat merasa kuliner lokal, tanya destinasi wisata bahkan kebiasaan masyarakat sekitar.
Nah itulah beberapa tips budgeting wisata yang bisa anda lakukan saat ingin melakukan perjalanan wisata. Dengan melakukan budgeting tentunya akan lebih baik, dari segi perencanaan pengeluaran uang sampai kesiapan dalam pemberangkatan. Apakah anda sudah siap melakukan wisata?