Search
Close this search box.

Tips Wisata Murah Saat Tahun Baru (Info Bermanfaat)

Kebayang gak kalo tahun baru anda sering mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk berwisata. Kondisi tersebut terjadi setiap tahun ketika anda hendak wisata sehingga andapun merasa bosan untuk berwisata baik dalam maupun luar kota, maka tidak jarang anda lebih memilih untuk bersantai di rumah dengan keluarga. Atau mengganti waktu wisata anda agar biaya yang anda keluarkan tidak mahal-mahal amat, tetapi apakah anda yakin gak ? kalo mengganti waktu libur maka biaya wisata akan lebih murah.

Tidak tutup kemungkinan juga karena bisa saja biaya yang dikeluarkan sama-sama besar atau malahan lebih besar. Perlu anda ketahui, sebenarnya bukan tahun baru yang menentukan mahal murahnya biaya wisata anda tetapi cara anda merencanakan waktu yang tepat untuk beriwisatalah yang membuat biaya wisata anda menjadi lebih murah.

Melakukan perencanaan sebelum berwisata memang sangat penting karena menentukan keberhasilan anda dalam berwisata apalagi jika anda berwisata ke luar kota atau dalam jarak jauh yang membutuhkan waktu yang tidak cukup satu hari. Berikut ini kami berikan informasi untuk anda agar wisata anda lebih murah walau pada saat tahun baru :

1. Menentukan Tujuan Wisata

Wisata Murah Saat Tahun Baru
Ilustrasi Pentuan Lokasi Wisata

Salah satu aspek penting yang harus dilakukan sebelum wisata yaitu menentukan tujuan wisata. Penentuan tujuan wisata sebaiknya dilakukan jauh-jauh hari sebelum anda wisata sekitar 1 atau 2 minggu atau bahkan 1 bulan tergantung keinginan anda.

2. Menentukan Tanggal Wisata

Wisata Murah Saat Tahun Baru
Ilustrasi Penentuan Tanggal Wisata

Tentukan tanggal wisata yang tepat dan menetapkan berapa lama anda menghabiskan waktu untuk wisata agar wisata anda tidak terganggu. Jangan anggap sepele karena hal ini berdampak pada tujuan wisata, pemesanan tiket perjalanan, sampai hotel atau penginapan.

3. Menentukan Budget (Biaya) Wisata

Ilustrasi Pentuan Budget Wisata

Menentukan budget (biaya) wisata perlu diperhatikan agar anda dapat merinci pemasukan dan pengeluaran keungan dengan baik. Penentuan biaya untuk wisata menjadi salah satu faktor pendukung karena dengan menentukan biaya wisata dengan baik maka wisata anda dapat sesuai dengan rencana yang telah ditentukan, begitupun sebaliknya jika penetuan biaya wisata anda bermasalah tentu akan berdampak terhadap ketidak sesuaian rencana wisata disebabkan kerena kendala biaya.

4. Mencari Promosi Wisata

Bicara tentang promosi tentu menjadi incaran bagi setiap orang terutama bagi anda yang melakukan perjalanan wisata jarak jauh, pastinya tidak menyianyiakan kesempatan ini. Jika ingin lebih murah dalam perjalan wisata sebaikanya anda mencari promosi perjalanan wisata karena biasanya banyak promosi perjalanan wisata awal tahun yang ditawarkan. Tetapi jika anda tidak mendapatkan promosi perjalanan wisata, jangan berkecil hati karena ada solusi lain, solusi lain yang dapat anda lakukan yakni menggunakan alat transportasi pribadi atau memesan tiket tansportasi jangan mendadak untuk menghindari terjadinya pelonjakan harga tiket transportasi mendekati awal tahun.

Wisata Murah Saat Tahun Baru

Selain promosi perjalanan wisata yang menjadi incaran anda tentu promosi penginapan tidak ketinggalan, apalagi kalau anda berwisata ke luar kota dan di kota tersebut tidak ada kerabat sebagai tempat singgahan. Jika anda berkeinginan mencari tempat penginapan sebaiknya sewa penginapan yang tidak sepaket dengan perjalanan agar lebih murah, tetapi kalau anda merasa ribet karena harus mencari promosi dua kali maka dapat menyewa satu paket penginapan dengan perjalanan atau tergantung keinginan anda.

Tinggalkan komentar