Tempat Snorkeling di Lombok – Saat mengunjungi pulau Lombok untuk berwisata, rasanya ada yang kurang jika hanya melihat keindahan pesona bahari pada bibir pantai di pulau yang satu ini tanpa memanfaatkan peluang dengan bermain snorkeling. Pulau yang satu ini memang tidak bisa dipungkiri terhadap keindahan baharinya guys ! sehingga wajar banyak wisatawan yang memanfaatkan peluang keindahan bahari di pulau ini dengan bermain snorkeling untuk melihat keindahan bagian bawah lautnya. Jangan khawatir dengan peralatannya. Anda bisa menyewa di jasa penyedia paket snorkeling Lombok.
Tetapi bagi wisatawan yang suka snorkeling sudah tahu gak, tempat-tempat yang indah untuk dilakukan snorkeling di Pulau Lombok?. Kalau belum tahu kami akan memberikan informasi untuk anda seputar tempat-tempat yang indah untuk dilakukan snorkeling di Pulau Lombok. Tidak semua destinasi wisata di Indonesia memiliki spot snorkeling yang menarik lho ya, semisal Anda ke Jogja dan sewa mobil di Jogja untuk berwisata disana, meski banyak pantai bagus, cuma spot snorkeling di Jogja rasanya belum ada yang seperti di Lombok. Setiap daerah memiliki keunggulan wisata sendiri-sendiri. Itulah karunia dari Sang Pencipta.
Gili Layar, Lombok Barat
Gili layar merupakan salah satu dari 12 gili yang ada di garis pantai Sekotong, Kabupaten Lombok Barat, jarak tempuh Gili Layar dari pusat Ibu Kota Propinsi Nusa Tenggara Barat yaitu Kota Mataram sekitar 1 Jam 25 Menit menggunakan kendaraan roda empat. Gili ini menyimpan keindahan alam dan pemandangan bawah laut yang memukau sehingga bagi wisatawan yang suka melakukan snorkeling di sinilah salah satu tempat snorkeling di Lombok yang bagus.
Keindahan pemandangan bawah laut sekitar pulau ini sangat menakjubkan dengan terumbung karang yang masih alami dan ikan yang berwarna-warni sehingga membuat wisatawan menjadi terhibur saat melihat keindahan bawah laut di Gili Layar. Baca juga : Tips Snorkeling di Lombok
Gili Trawangan, Lombok Utara
Bagi wisatawan yang sering berkunjung ke pulau Lombok mungkin tidak asing lagi dengan Gili Trawangan. Gili Trawangan merupakan bagian dari gugus Gili Indah, Pemenang, Kabupaten Lombok Utara. Gili yang satu ini memang cukup terkenal di telinga wisatawan jika berbicara tentang keindahan pulau Lombok. Dan gili ini juga jarang sepi loh guys ! malahan menjadi incaran bagi wisatawan terutama yang suka snorkeling. Jarak tempuh Gili Trawangan dari pusat Ibu Kota Propinsi Nusa Tenggara Barat yaitu Kota Mataram sekitar 50 Menit menggunakan kendaraan roda empat.
Bagi wisatawan yang menyukai snorkeling, apa salahnya mencoba snorkeling di Gili Trawangan karena pesona alam dan keindahan bawah laut di gili ini sudah tidak diragukan lagi sebagai salah satu spot snorkeling di Lombok. Baca juga : Tradisi Bau Nyale di Lombok
Gili Kondo, Lombok Timur
Selain di Kabupaten Lombok Barat dan Kabupaten Lombok Utara ternyata Kabupaten Lombok Timur juga ada gili yang cukup bagus untuk snorkeling yaitu Gili Kondo. Gili Kondo berlokasi di Labuhan Pandan, Sambelia, Kabupaten Lombok Timur. Jarak tempuh Gili Kondo dari pusat Ibu Kota Propinsi Nusa Tenggara Barat yaitu Kota Mataram sekitar 1 Jam 59 Menit menggunakan kendaraan roda empat. Gili ini menyuguhkan keindahan alam yang menakjubkan, sebagian besar pulau ini terdiri dari pasir putih dan ditengahnya terdapat beberapa pepohonan yang dapat dijadikan sebagai tempat teduh.
Bagi wisatawan yang suka snorkeling dan mencari tempat untuk snorkeling di Lombok, disinilah salah satu tempat yang tepat karena dengan jarak 1 sampai 2 meter dibawah permukaan laut sudah dapat meilhat terumbu karang dan keindahan warna-warni ikan yang berenang lalu lalang disekitar karang sehingga menambah keindahan alam bawah laut di gili ini. Gili kondo merupakan tempat observasi pemeliharaan terumbu karang, dengan demikian akan menambah sensasi bagi wisatawan yang suka snorkeling untuk berkunjung ke gili yang satu ini.
Itulah tiga tempat snorkeling di Lombok yang harus anda kunjungi jika berkunjung ke pulau Lombok. Kalau bingung mencari kendaraan untuk mengunjungi spot snorkeling yang direkomendasikan diatas, tenang saja karena ada tempat rental mobil di Lombok yang kami miliki ini, jasa kami yang satu ini akan menemani anda untuk mengunjungi tiga spot snorkeling yang direkomendasikan diatas. Anda juga bisa menghubungi jasa paket wisata Lombok untuk mengatur perjalanan pribadi maupun rombongan. Terimakasih, silahkan berbagi jika dirasa bermanfaat.